Judul Resep: Manfaat Jus Mangga
Manfaat Jus Mangga
Manfaat Jus Mangga Untuk Kesehatan
Jumlah konsumsi jus mangga yang dianjurkan dokter adalah dua gelas per hari. Namun, sebelum Anda mengolah dan mengonsumsinya, pastikan buah telah dicuci lebih dulu hingga bersih untuk mencegah kontaminasi kuman pada jus mangga.
Nutrisi yang Terkandung dalam Jus Mangga
Buah mangga pada dasarnya merupakan golongan buah rendah kalori. Dalam satu buah mangga hanya terkandung sekitar 100 – 110 kalori. Kendati demikian, buah ini kaya akan antioksidan (polifenol dan beta karoten) dan sejumlah nutrisi lain yang bermanfaat bagi kesehatan.
Dalam 1 buah mangga, terkandung aneka nutrisi berikut ini:
- 1,5 – 2 gram serat
- 15 gram karbohidrat
- 1– 1,5 gram protein
- 55 – 60 mikrogram vitamin A
- 35 – 60 mg vitamin C
- 9 mg vitamin E
- 40 – 45 mikrogram folat
- 10 – 15 mg kalsium
- 10– 15mg magnesium
- 200 mg kalium
- 14 – 20 mg fosfor
Tak hanya kandungan nutrisi di atas, mangga juga diperkaya dengan vitamin B, vitamin K, likopen, dan air.
Kandungan nutrisi pada mangga tergantung pada ukuran buah mangganya. Semakin besar ukurannya, maka semakin tinggi kandungan nutrisinya. Sayangnya, jumlah nutrisi yang Anda dapat dari mengonsumsi jus mangga lebih sedikit dibandingkan jika Anda mengonsumsi mangga secara langsung.
Hal ini dikarenakan mengolah mangga dengan menggunakan blender dapat menghilangkan sebagian nutrisi yang terkandung dalam mangga, terutama serat. Menurut beberapa penelitian, proses pembuatan jus menghilangkan sekitar 90% serat yang terdapat dalam mangga.
Meski begitu, mengonsumsi jus mangga segar masih dianggap lebih sehat dibandingkan mengonsumsi minuman lain yang tinggi gula dan bahan kimia tambahan, seperti minuman bersoda atau jus buah kemasan.
Manfaat Jus Mangga Untuk Kesehatan
Jumlah konsumsi jus mangga yang dianjurkan dokter adalah dua gelas per hari. Namun, sebelum Anda mengolah dan mengonsumsinya, pastikan buah telah dicuci lebih dulu hingga bersih untuk mencegah kontaminasi kuman pada jus mangga.
Berikut ini adalah beberapa manfaat jus mangga yang bisa Anda dapat jika rutin mengonsumsinya:
1. Menurunkan risiko penyakit jantung
Penyakit jantung merupakan salah satu jenis penyakit penyebab kematian paling banyak di Indonesia. Seseorang berisiko tinggi terkena penyakit ini jika ia memiliki tekanan darah tinggi, kolesterol berlebihan, sering mengonsumsi makanan tinggi lemak jenuh dan garam, merokok, serta jarang berolahraga.
Untuk mengurangi risiko terkena penyakit tersebut, Anda bisa menerapkan pola makan sehat, termasuk dengan mengonsumsi banyak buah dan sayur, seperti mangga atau jus manga.
Pasalnya, mangga merupakan buah yang banyak mengandung serat, kalium, dan antioksidan yang dapat mencegah sumbatan pada pembuluh darah dan menunjang kelancaran aliran darah.
2. Mencegah efek buruk radikal bebas
Radikal bebas adalah zat sisa metabolisme yang terbentuk secara alami di dalam tubuh. Namun, jumlah radikal bebas bisa meningkat apabila tubuh sering terpapar sinar ultraviolet dalam jangka panjang, zat beracun, seperti asap rokok atau kendaraan, stres, serta kebiasaan sering mengonsumsi makanan yang tidak sehat, seperti gorengan atau junkfood.
Jika jumlahnya berlebihan, radikal bebas dapat memicu munculnya penuaan dini pada kulit Anda. Lebih buruknya lagi, radikal bebas yang terlalu banyak di dalam tubuh dapat meningkatkan risiko untuk mengalami beberapa penyakit, seperti diabetes, penyakit jantung, hingga kanker.
Untuk mengurangi risiko tersebut, Anda perlu menjalani pola hidup dan diet yang sehat. Salah satunya dengan rutin mengonsumsi jus mangga. Hal ini karena jus mangga mengandung antioksidan yang cukup tinggi, seperti polifenol, vitamin C, likopen, serta beta karoten, yang bertugas melindungi tubuh dari efek buruk radikal bebas.
3. Menjaga daya tahan tubuh
Antioksidan, protein, vitamin A, B, C, serta vitamin E dan K merupakan nutrisi yang berperan penting dalam membentuk sistem kekebalan tubuh.
Nutrisi-nutrisi yang terdapat pada jus mangga dan makanan sehat lainnya ini membantu tubuh memproduksi sel darah putih yang berfungsi untuk melawan kuman dan virus penyebab penyakit.
Karena itu, rutin mengonsumsi jus mangga dapat membantu meningkatkan kemampuan tubuh Anda dalam mencegah infeksi dan penyakit.
4. Menjaga kesehatan mata
Kelebihan jus mangga tak hanya dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh, tapi juga bermanfaat bagi kesehatan mata. Ini berkat kandungan vitamin A dan antioksidan lutein dan zeaxanthin yang berperan penting dalam memelihara kesehatan sel-sel mata.
Karena nutrisi tersebut, jus mangga merupakan salah satu golongan makanan yang penting dikonsumsi untuk menjaga kesehatan mata.
5. Menjadikan kulit semakin menawan
Selain membuat tubuh tidak mudah terkena penyakit, vitamin C pada jus mangga juga bermanfaat untuk membantu tubuh memproduksi kolagen, yaitu jenis protein yang berperan penting dalam menjaga kelenturan kulit, sehingga Anda terhindar dari kulit keriput.
Selain itu, jus mangga juga baik dikonsumsi oleh ibu hamil karena dapat memberikan nutrisi dan energi yang dibutuhkan selama menjalani kehamilan.
Kendati menyehatkan, orang dengan kondisi medis tertentu, seperti diabetes, disarankan untuk membatasi konsumsi jus mangga karena minuman ini mengandung cukup banyak gula.
sumber: alodokter.com/
Demikianlah Artikel Manfaat Jus Mangga
Sekian resep Manfaat Jus Mangga, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan resep ok banget kali ini.